Breaking News

Direktorat Kemenag RI Undang LPM PTKI se-Indonesia untuk Penguatan Moderasi Beragama

Kopdar pengelola media lembaga kemahasiswaan PTKI untuk penguatan motivasi/Foto: LPM Makhibra
lpmmakhibra.com - Direktorat Kementrian Agama RI adakan Kopdar (Kopi Darat) yang bertempatkan di Hotel Santika Premiere Jl. Prof. DR. Satrio No. A3-01, Pd. Jaya, Kec. Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten.

Dihadiri oleh 39 Peserta, termasuk juga LPM Makhibra IAINU Tuban dari 52 Undangan terpilih delegasi LPM PTKI Se-Indonesia, dengan mengusung tema, "Membangun Sindikasi Media PTKI untuk penguatan Moderasi beragama".

Acara digelar selama 3 hari, dimulai pada hari Senin, 6 November 2023 dan ditutup pada hari Rabu, 8 November 2023.

Pembukaan acara yang dihadiri oleh stafsus kemenag bidang media dan komunikasi publik, Wibowo Prasetyo. Kasubdit Sarpras dan kemahasiswaan, Nur Shoib, S.H, M.H. dan Subkoordinator kemahasiswaan PTKI, Dr. Abd. Basir, S.Pd.I, M.Pd.I., setelah itu dilanjutkan dengan penyampaian berbagai materi dan disertai diskusi bareng para aktivis LPM PTKI Se-Indonesia, "Itulah sebabnya mengapa pimpinan UKM LPM lah yang diundang untuk mewakili. Sebab diharapkan penuh untuk mengoptimalkan penggunaan media, tanpa media, dunia seakan gelap dan kita seolah olah kesepian." Terang Nur Shoib. (6/11/2023)

Stafsus Kementrian Agama bidang Media dan Komunikasi Publik, Wibowo Prasetyo berharap, LPM PTKI se-Indonesia mampu memperkuat tata kelola media agar tersindikasi dengan baik. LPM juga sangat diharapkan tidak sekadar menjadi lembaga yang mencerdaskan dan membangun nalar kritis mahasiswa melalui tulisan.

"Namun LPM juga harus mampu membangun iklim demokrasi kampus, menjadi pers yang profesional, sebagai kontrol sosial dan pengerak kebaikan terutama dalam menyebarkan Islam Rohmatal Lil Alamin dengan menggaungkan nilai moderasi beragama," Ucap Wibowo.

Hari berikutnya, Selasa 7 November 2023. Peserta Kembali disuguhkan dengan berbagai materi dari berbagai Narasumber Hebat, yakni Founder Alif.id, Hamzah Sahal. Wartawan profesional, Susi Ivanty. Wartawan Senior, Ivan Aulia Ahsan. Dan juga founder Islami.co, Didik Priyanto.

"Jaringan tidak serta merta berlangsung dengan tiba tiba terhubung, Karna seseorang terbentuk Jaringan sebab Value yang sama" Cakap Hamzah.

Oleh sebabnya beliau berharap dari perkumpulan LPM PTKI Se-Indonesi ini Tersindikasi dengan baik, menaikkan fungsi media sosial, kerjasama seraya dijaga dengan penuh kesetaraan. (7/11/2023)

Penutupan dilaksanakan malam hari tepat ditanggal yang sama, ditutup oleh Direktur PTKI Prof. Dr. Ahmad Zainul Hamdi, M.Ag., dalam sambutan penutup, beliau membicarakan sedikit banyak tentang arus penggunaan media, bahwa media selalu bergantung pada siapa pengelolaannya. Pengelola media harus cerdas, Kritis, bacaan harus kuat, juga independen, karena baik buruknya seseorang tidak dapat ditentukan oleh profesi yang diemban.

"Pada hakikatnya ketika kejahatan itu terjadi, kita tahu namun kita diam. Sama halnya kita adalah seorang penjahat. Untuk apa kita mempunyai media jikalau tidak kita abdikan untuk edukasi lebih," tutur Zainul Hamdi. (7/11/2023).

Sebelah kanan perwakilan dari LPM Makhdum Ibrahim IAINU Tuban, Lathifatul Aulia/Foto: LPM Makhibra
Keesokan harinya, Rabu 8 November 2023 adalah momentum sayonara bagi para peserta lintas daerah, dan juga rencana tindak lanjutan dari acara kopdar. Yakni para peserta sepakat membentuk Sindikasi Nasional sebagai penguatan moderasi beragama. Yang nantinya beranggotakan perwakilan LPM PTKI Se-Indonesia.

"Alhamdulillah sangat senang sekali bisa dipertemukan dengan kawan² sesama LPM se-PTKI dengan ruang lingkup dan pengalaman yang berbeda-beda. Walaupun saya disini posisinya sebagai satu²nya delegasi dari pulau Kalimantan, tapi teman² yang lain sangat terbuka, ingin sharing ilmu mengenai pengalaman, tantangan yang mereka alami selama menjabat sebagai Pimpinan Umum di LPM Dikampus masing². Juga sangat bahagia sekali karena disini saya mendapatkan banyak ilmu dari 6 pemateri ntah itu mengenai penentuan angel berita, pengelolaan media yang baik, strategi membangun sindikasi media PTKI dan lainnya," Ucap Nur Janna, salah satu peserta kopdar delegasi dari LPM Cakrawala, UINSI Samarinda Kalimantan Timur.

Reporter: Lathifatul Aulia
Editor:  Akhsanu Amala

Advertisement

Cari sesuatu di sini

Close