Breaking News

IAINU Tuban Perdana Gelar Pelantikan Pengurus Ormawa dan UKM di bulan Ramadhan.





Kamis 04/04/2024, IAINU Tuban Gelar Pelantikan Seluruh Pengurus Ormawa dan UKM di gedung K.H. Hasyim Asy'ari. Acara dihadiri oleh Wakil rektor III bidang kemahasiswaan, dosen pembina, dan para Mahasiswa Pengurus Ormawa serta UKM. 

Pelantikan yang seharusnya dilaksanakan paling lambat bulan februari lalu, sebab banyaknya komponen yang belum memungkinkan dan sebagiannya. Kini terlaksana juga pada bulan April yang bertepatan pada bulan Ramadhan. Meski acara berlangsung pada pagi menjelang siang, namun sama sekali tidak mengurangi rasa khidmat dan juga ketertiban para tamu undangan. Susunan acara meliputi : pembukaan, pembacaan ayat suci Al-qur'an, Pembacaan Surat keputusan dan pelantikan para pengurus Ormawa dan UKM yang dipimpin oleh Bapak Supriyanto M.Pd Selaku Wakil rektor bidang kemahasiswaan. Surat keputusan Pengurus Ormawa dan UKM yang ditetapkan pada 1 Maret 2024 lalu, kini tersahkan dan meresmikan dengan janji pembaiatan. Itu tandanya, para pengurus telah dibebankan amanah yang harus diemban dengan penuh kesungguhan dan tanggung jawab. 

Dilanjut dengan Sambutan sekaligus Pengarahan oleh bapak Agus Fathoni M.pd. "Sebagai mahasiswa selain aktif di bidang akademik, juga harus aktif dalam organisatorik, namun kalau sudah cinta dengan organisasi janganlah lupa dengan tugas kalian untuk menyelesaikan tugas kuliah" tutur Agus Fathoni adalan sambutannya. 

Peranan Mahasiswa di UKM ataupun Ormawa ini benar benar menjadi salah satu poin untuk kampus menjadi maju, sebab dengan berbagai prestasi selama menjadi mahasiswa tentunya akan membuat harum nama kampusnya.

Luruskan statement bahwa dalam berorganisasi ini Bukanlah penghambat, namun untuk mengasah skill dan memperluas jejaring mahasiswa.

Reporter : Lathifatul Aulia dan Alfia Rahma N.K.



Advertisement

Cari sesuatu di sini

Close